Komunikasikan masalah kesehatan dengan mudah
Penderita asam urat harus ketat dalam mengonsumsi makanan dan minuman. Makanan dengan kadar purin tinggi sebaiknya dihindari, karena akan meningkatkan kadar asam urat dalam darah. Apa saja makanan yang boleh dimakan penderita asam urat ?
Tidak semua makanan boleh dimakan oleh penderita asam urat. Hanya makanan rendah purin yang boleh dimakan penderita asam urat. Sedangkan bahan makanan yang tinggi kadar purinnya dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah. Seafood dan jeroan adalah contohnya. Demkian pula daging merah, minuman beralkohol, produk makanan dan minuman yang tinggi kadar fruktosanya seperti minuman bersoda, jus, es krim, permen, dan makanan cepat saji.
Senyawa purin yang terkandung di dalam makanan dan minuman pada orang yang sehat akan dibuang melalui urin. Namun tidak bagi penderita asam urat. Senyawa purin yang tidak terbuang dapat mengalami penumpukan dan mengkristal pada persendian tubuh, terutama diantara jari kaki, pergelangan kaki, lutut, dan sebagainya.
Penumpukan kristal di persendian tersebut akan memicu peradangan yang menyebabkan penderita penyakit asam urat mengalami rasa nyeri hebat dan pembengkakan. Nyeri tersebut terjadi pada area persendian jari kaki, pergelangan kaki, lutut, dan jempol kaki. Gejala asam urat kambuh itu bisa sampai membuat penderitanya tak mampu berjalan ataupun cuma untuk berdiri saja, karena rasa nyeri yang sakit sekali.
Jadi, agar tak kambuh gejala nyeri persendian maka penting sekali bagi para penderita asam urat untuk menjaga makanan.
5 Jenis makanan yang boleh dimakan penderita asam urat
Bahan-bahan makanan yang rendah purin terdapat pada buah-buahan, sayuran, serta jenis ikan tertentu. Berikut adalah beberapa jenis bahan makanan yang boleh dimakan penderita asam urat karena rendah kadar purin.
1. Gandum
Bahan makanan dari jenis biji-bijian yang boleh dimakan penderita asam urat adalah gandum. Untuk memenuhi asupan gizi sehari-hari bagi penderita asam urat maka diperbolehkan mengonsumsi bahan makanan yang berasal dari gandum murni maupun olahan seperti pasta gandum, roti gandum, atau sereal gandum.
Baca Juga: Kenali Penyebab Asam Urat dan Cara Menghindarinya
2. Ikan salmon, kakap merah, lele dan nila
Jenis ikan yang dapat dikonsumsi sebagai makanan yang boleh dimakan penderita asam urat adalah yang rendah purin seperti ikan salmon, lele, nila, dan kakap merah. Di luar jenis ikan tersebut tidak dianjurkan untuk dimakan, karena dapat meningkatkan kadar asam urat pada darah. Contohnya adalah hidangan laut atau seafood seperti udang, cumi, dan kepiting.
3. Buah-buahan, terutama ceri
Dari kategori buah-buahan, jenis buah yang dapat menjadi makanan yang boleh dimakan penderita asam urat adalah:
Ceri mengandung antosinin atau pigmen berwarna merah ungu yang bersifat antioksidan dan antiinflamasi yang telah terbukti mampu menurunkan kadar asam urat dalam darah. Dari beberapa riset, ceri tepat untuk dijadikan makanan yang boleh dimakan penderita asam urat. Partisipan riset dengan konsumsi 10-12 butir buah ceri segar maupun ekstrak buah, jus, sebanyak tiga kali sehari ternyata mengalami penurunan serangan asam urat hingga 35 persen.
Dalam keluarga ceri, buah kersen atau Jamaican cherry juga dapat menjadi makanan yang boleh dimakan penderita asam urat karena mengandung senyawa antioksidan.
Lemon juga termasuk buah yang dapat dijadikan makanan yang boleh dimakan penderita asam urat. Vitamin C pada lemon dapat membantu meredakan nyeri serta mengurangi peradangan akibat asam urat yang tinggi. Sebuah riset di Boston University School of Medicine menyimpulkan bahwa vitamin C dapat membantu kerja ginjal lebih efisien dalam membuang kelebihan asam urat di darah. Jeruk, jeruk bali, dan stroberi juga mengandung vitamin C yang baik untuk menjadi makanan yang boleh dimakan penderita asam urat.
Pisang mengandung kalium tinggi yang bermanfaat mencegah pembentukan kristal asam urat di persendian. Pisang merupakan makanan yang boleh dimakan setiap hari oleh penderita asam urat.
4. Sayur-sayuran ini dapat menjadi makanan yang boleh dimakan penderita asam urat
Sayuran seperti brokoli, wortel, dan tomat dapat diolah menjadi makanan yang boleh dimakan penderita asam urat. Demikian pula kentang, timun, dan kubis. Kandungan purin di dalam sayuran tersebut tergolong rendah. Misalnya :
Brokoli, dari setiap 100 gram brokoli hanya mengandung 70 mg purin (70 mg/100 gram)
Wortel : 2,2 mg/ 100 gram
Tomat ceri : 3,1 mg/ 100 gram
Senyawa antioksidan sangat bermanfaat bagi penderita asam urat dan terdapat pada ketiga jenis sayuran di atas. Selain itu, terong juga termasuk sayuran yang rendah purin yang dapat dijadikan bahan makanan yang boleh dimakan penderita asam urat.
Sebaliknya, sayuran yang menjadi pantangan bagi penderita asam urat adalah bayam dan asparagus, dikarenakan mengandung purin yang cukup tinggi.
Baca Juga: Ciri-ciri Kolesterol Tinggi dan Asam Urat
5. Kacang-kacangan untuk makanan ringan yang boleh dimakan penderita asam urat
Dengan mengonsumsi susu rendah lemak maka penderita asam urat dapat menurunkan kadar asam urat dalam darahnya. Protein dalam susu dapat melancarkan pembuangan asam urat melalui urine.
6. Ubi Jalar
Ubi jalar merupakan tanaman akar yang dapat diolah menjadi makanan yang boleh dimakan penderita asam urat. Selain rendah purin, ubi jalar juga kaya nutrisi dan mengandung antioksidan flavonoid tingkat tinggi, vitamin A, serta senyawa kuersetin yang dapat mencegah kanker dan tumor.
7. Kentang
Kentang juga termasuk jenis bahan makanan yang boleh dimakan penderita asam urat. Sebuah penelitian terhadap 14 orang penderita asam urat di Makassar Sulawesi Selatan yang mengonsumsi jus kentang ternyata sebanyak 85,7% mengalami penurunan kadar asam urat.
Kopi boleh dikonsumsi penderita asam urat
Baca Juga: Makanan untuk Penderita Asam Lambung
Demikian jenis bahan makanan dan minuman yang boleh dimakan penderita asam urat. Selain makanan, penderita perlu mengonsumsi obat asam urat. Anda dapat berkonsultasi secara telekonsultasi dengan dokter yang ada di OkeKlinik, menggunakan fitur chat dan video call.
Unduh OkeKlinik dari Play Store dan lakukan registrasi untuk menggunakan aplikasi layanan kesehatan dengan platform digital ini.