Komunikasikan masalah kesehatan dengan mudah
Banyak pengguna kacamata juga memakai contact lens atau lensa kontak. Lensa kontak merupakan lensa tipis yang berbentuk bulat yang diletakkan di permukaan mata untuk membantu Anda melihat lebih jelas dan tajam.
Lensa kontak bergerak secara alami menyesuaikan dengan mata Anda dan tidak menghalangi gaya hidup aktif Anda. Selain itu, banyak orang yang lebih menyukai tampilan lensa kontak dibandingkan dengan kacamata biasa.
Apabila anda tertarik untuk menggunakan lensa kontak, maka anda harus membuat jadwal untuk bertemu dengan dokter mata. Tim dokter mata akan mengevaluasi mata Anda dan menentukan apakah Anda boleh memakai lensa kontak atau tidak. Kemudian mereka juga akan mendiskusikan jenis kontak lensa apa yang cocok untuk Anda.
Berikut ini empat faktor utama yang perlu Anda ketahui mengenai conctact lens adalah :
Bahan lensa
Bahan lensa kontak dapat berbentuk lunak atau permeable gas (GP), namun umumnya yang digunakan masyarakat kebanyakan berbentuk lunak. Berikut merupakan jenis-jenis kontak lens yang perlu Anda ketahui:
Lensa kontak lunak
Ini merupakan kontak yang terbuat dari plastik fleksibel. Jenis kontak lensa ini dapat dengan mudah disesuaikan, sehingga banyak orang yang merasa nyaman untuk menggunakannya. Tetapi lensa kontak jenis ini akan mudah menyerap polutan seperti lotion atau sabun dari tangan Anda sehingga dapat dengan mudah mengiritasi mata Anda. Selain itu lensa kontak jenis ini juga merupakan benda yang mudah sobek atau robek.
Lensa kontak permeabel gas
Lensa kontak gas permeable (GP) juga dikenal sebagai lensa rigid gas permeable (RGP), yang teksturnya lebih keras dibandingkan lensa lunak. Namun tidak seperti lensa keras versi lama, lensa RGP dibuat dengan polimer silikon sehingga membuat bahan lensa kontak ini tahan lama. Walaupun demikian, tetapi masih ada resiko kemungkinan oksigen bersirkulasi ke kornea mata Anda.
Lensa kontak jenis RGP ini dapat menjaga bentuknya dengan lebih baik dibandingkan lensa kontak yang lunak dan dapat memberikan penglihatan lebih jelas untuk beberapa jenis koreksi. Masa kontak jenis ini juga memiliki kekurangan yaitu lensa ini mungkin kurang nyaman digunakan saat pertama kali dibandingkan dengan lensa kontak yang lunak. Bahkan beberapa pengguna memerlukan beberapa minggu penyesuaian agar dapat nyaman mengenakan lensa kontak jenis ini.
Jadwal pemakaian
Anda bisa memilih lensa kontak untuk pemakaian sehari-hari atau pemakaian jangka panjang.
Pemakaian sehari-hari
Anda dapat memakai lensa kontak ini di siang hari, tetapi harus melepasnya di malam hari. Anda tidak boleh tidur dengan menggunakan lensa kontak ini. Apabila anda menggunakan lensa kontak ini saat tertidur maka akan mendapat risiko terkena infeksi yang lebih besar. Anda bisa membersihkan lensa kontak anda di malam hari sesuai dengan instruksi penggunaan produk.
Pemakaian dengan jangka waktu yang lama
Lensa kontak jenis ini dapat Anda pakai siang dan malam saat Anda tidur. Anda bisa menyimpan lensa kontak ini secara terus-menerus sehingga 30 hari ke depan. Panjang waktu pemakaiannya dapat bervariasi tergantung orang yang memakai dan jenis lensa tertentu.
Petugas optik akan memutuskan berapa lama anda bisa menyimpan lensa kontak tersebut. Setelah beberapa kali pencabutan lensa kontak yang dijadwalkan, Anda harus tidur tanpa mengenakan lensa kontak tersebut minimal 1 malam supaya mata Anda dapat beristirahat.
Penggunaan lensa kontak yang terlalu lama dapat menyebabkan risiko infeksi pada mata Anda. Oleh karena itu, sangat penting untuk mendiskusikan risiko keselamatan kesehatan mata Anda kepada petugas optik.
Jadwal penggantian
Jadwal penggantian lensa kontak Anda, yaitu mengenai seberapa sering Anda harus mengganti lensa kontak Anda. Hal tersebut hanya berlaku untuk penggunaan lensa kontak yang lunak. Apabila Anda memakai lensa kontak jenis RGP, maka dapat dipakai dalam jangka panjang hingga petugas optik memutuskan bahwa anda memerlukan lensa baru.
Untuk jenis lensa kontak tipe yang lunak ada dua jenis jadwal penggantian, yaitu:
Sekali pakai setiap hari
Dengan jadwal ini, Anda memakai sepasang lensa kontak baru setiap hari. Anda memasukkan sepasang sepatu baru di pagi hari, memakainya sepanjang hari, dan melepasnya sebelum tidur.
Saat Anda menghapus kontak, Anda membuangnya. Anda tidak boleh menggunakan kembali barang sekali pakai sehari-hari. Melakukannya dapat menyebabkan iritasi mata atau infeksi. Jadwal sekali pakai harian sangat ideal jika Anda memiliki alergi. Ini juga menurunkan risiko penyakit mata kering dan iritasi akibat larutan lensa kontak.
Toric contact lenses
Dengan jadwal ini, Anda memakai lensa kontak sepanjang hari dan melepasnya sebelum tidur. Namun alih-alih membuangnya, Anda membersihkannya dan menyimpannya semalaman. Dengan perawatan yang tepat, Anda dapat tetap menggunakan lensa yang sama hingga 30 hari. Anda tidak boleh memakai lensa kontak Anda semalaman kecuali lensa tersebut disetujui untuk dipakai dalam waktu lama.
Fitur spesial
Beberapa lensa kontak memiliki fitur khusus yang dapat membantu anda untuk menjaga fungsi mata dalam kondisi tertentu. Beberapa jenis lensa kontak yang dapat dicoba antara lain:
Lensa kontak hibrida
Lensa kontak tipe ini memiliki pusat RGB tahan lama yang dikelilingi oleh cincin luar dari bahan lembut. Jenis lensa kontak hybrid akan lebih nyaman untuk anda gunakan dibandingkan lensa kontak RJP, tetapi akan tetap memberikan penglihatan yang tajam dan jelas. Bagi orang yang memiliki bentuk kornea mata yang tidak beraturan dikarenakan astigmatisme, ektasia kornea, atau kondisi lainnya, lensa kontak jenis ini sangat cocok untuk anda
Lensa kontak torik
Lensa kontak jenis ini merupakan jenis lensa kontak yang khusus dibuat untuk penderita astigmatisme. Bahannya terbuat dari bahan yang sama dengan lensa kontak lainnya dan tersedia dalam bentuk lunak atau bentuk RGP. Lensa Thoriq memiliki dua kekuatan seperti halny. a kacamata bifokal. Pertama lensa kontak ini berfungsi untuk mengoreksi astrigmatisme dan yang kedua mengoreksi miopia atau hiperopia.
Lensa kontak multifokal
Lensa kontak multi vokal merupakan lensa kontak yang bisa meningkatkan penglihatan jarak jauh dan jarak dekat secara bersamaan. Lensa kontak jenis ini sangat cocok bagi orang yang menderita rabun jauh yang berkaitan dengan usia atau disebut presbiopia. Masing-masing lensanya memiliki dua atau lebih kemampuan untuk mengoreksi penglihatan Anda pada jarak yang berbeda.
Lensa kontak scleral
Lensa kontak jenis ini merupakan salah satu bentuk lensa RGP. Namun memiliki perbedaan dengan lensa RGB yang standar yaitu lensa scleral memiliki ukuran yang lebih besar. Maka dari itu, di setiap ujungnya terletak pada bagian putih mata Anda (scleral) dan bukan terletak pada kornea Anda. Terdapat celah kecil antara lensa dan kornea yang dapat memungkinkan mata anda tetap terlumasi. Lensa jenis ini dapat membantu penderita penyakit mata kering dan berbagai kondisi lainnya yang mempengaruhi kornea mata.
Lensa kontak Orthokeratology (Ortho-K)
Lensa kontak jenis ini merupakan lensa keras khusus yang hanya dapat Anda gunakan saat Anda tidur. Lensa ini dapat mengubah bentuk kornea anda untuk memperbaiki masalah penglihatan Anda( rabun jauh). Apabila penderita mengenakan lensa ini pada malam hari, maka lensa jenis ini dapat membantu mereka untuk mendapatkan penglihatan yang lebih jelas sepanjang hari berikutnya. Dokter mata akan memutuskan untuk seberapa sering Anda harus menggunakan lensa ini untuk memenuhi kebutuhan penglihatan Anda.
Lensa kontak kosmetik
Lensa kontak kosmetik dapat mengubah penampilan mata penggunanya tidak hanya memperbaiki penglihatan Anda Namun beberapa lensa kosmetik hanya dapat mengubah warna mata Anda dan menjadikannya lebih menarik. Beberapa diantara lensa kosmetik bisa berbentuk mata binatang atau makhluk lain. Hal ini mungkin terdengar menyenangkan karena dapat merubah penampilan anda secara nyata, tetapi anda juga harus ingat bahwa ada resiko yang mungkin Anda terima Jika Anda membeli lensa kontak Ini dari toko yang tidak memberi Anda resep. Sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter mata jika anda ingin mulai untuk menggunakan lensa kontak kosmetik.
________________________________
Referensi :
American Academy of Ophthalmology. Multiple pages reviewed (https://www.aao.org/eye-health/glasses-contacts/contact-lens-102).
American Optometric Association. Types of Contact Lenses (https://www.aoa.org/healthy-eyes/vision-and-vision-correction/types-of-contact-lenses?sso=y).
Centers for Disease Control and Prevention (U.S.). Multiple pages reviewed (https://www.cdc.gov/contactlenses/index.html).
National Institutes of Health, National Eye Institute (U.S.). Contact Lenses (https://www.nei.nih.gov/learn-about-eye-health/healthy-vision/contact-lenses).
Prevent Blindness. Wearing Contact Lenses (https://preventblindness.org/wearing-contact-lenses/).
U.S. Food and Drug Administration. Types of Contact Lenses (https://www.fda.gov/medical-devices/contact-lenses/types-contact-lenses).