Download OkeKlinik App

Temukan Dokter

Komunikasikan masalah kesehatan dengan mudah

Hidup Sehat

Segudang Manfaat Teh Daun Jati Cina yang Perlu Diketahui

Artikel dipublikasikan : 13 November 2021 08:10
Dibaca : 617 kali

Beragam manfaat teh daun jati Cina membuat ia banyak dicari orang. Salah satunya adalah untuk menurunkan berat badan. 

Apa saja  manfaat teh daun jati Cina? Pertanyaan ini sering ditanyakan banyak orang. Namun sebelum kita menjawab pertanyaan tersebut, ada baiknya mengenali apa itu teh daun jati Cina. Tanaman yang tumbuh di daerah beriklim tropis ini bernama lain Senna Alexandrina atau daun senna, daun sannah, sena. 

Teh daun jati Cina memiliki kandungan senyawa pencahar berjenis glikosida antrakinon. Senyawa tersebut berkhasiat bagi kesehatan pencernaan, sehingga dari manfaat teh daun Cina tersebut berbagai penyakit perut dapat diatasi. Misalnya penyakit sembelit akibat kurang mengonsumsi makanan berserat.  

Sementara itu, kandungan sennosides yang memiliki efek pencahar dari teh daun jati Cina bekerja untuk meningkatkan gerakan usus sehingga frekuensi buang air besar akan meningkat. 

Selain itu, masih ada segudang manfaat teh daun jati Cina. Apa saja manfaatnya, cek satu per satu di sini! 

Manfaat teh daun jati cina 

Segudang manfaat teh  daun jati Cina dapat dirangkum menjadi 5 manfaat utama. Yakni bermanfaat untuk kesehatan: 

  1. Sistem pencernaan 

  2. Perawatan kulit

  3. Saluran pernafasan

  4. Imun tubuh 

  5. Antibakteri

Cara mengonsumsi teh daun Jati Cina dengan cara diseduh dengan memasukkan 1 kantong atau 1 sendok teh ke dalam gelas atau cangkir, lalu tuangkan air panas.  Diamkan sesaat, aduk perlahan, lalu angkat kantong teh dengan sendok dan tambahkan gula sesuai selera.

Baca Juga: 10 Manfaat Daun Kelor, Si Superfood

Manfaat teh daun jati CIna terhadap pencernaan

Berikut ini adalah manfaat teh daun jati Cina yang berkaitan dengan sistem pencernaan tubuh manusia. 

  1. Membersihkan usus besar

Sisa-sisa makanan yang tersimpan di dalam usus besar lama-kelamaan menumpuk akan menimbulkan berbagai penyakit yang berkaitan dengan pencernaan, seperti sembelit atau susah BAB. Pada kondisi yang parah, sisa-sisa makanan di dalam usus besar ini dapat menimbulkan kanker usus. Oleh karena itu, sisa-sisa makanan tersebut harus dibersihkan dan dikeluarkan. Salah satu manfaat teh daun jati Cina adalah untuk membersihkan usus besar tersebut.   Dalam pengobatan tradisional Tiongkok, teh daun jati Cina dimanfaatkan untuk membantu mendorong sisa makanan yang terakumulasi di dalam saluran pencernaan.

  1. Mengobati gangguan pencernaan

Salah satu gangguan pencernaan yang umumnya terjadi pada kesehatan manusia adalah gangguan berupa kesulitan mengeluarkan kotoran atau gangguan buang air besar. Sehingga kemudian hal itu dapat menimbulkan gejala lainnya, seperti perut kembung, mual, dan seterusnya. Teh daun jati Cina memiliki manfaat untuk mengatasi gangguan pencernaan tersebut. Manfaat teh daun jati Cina adalah dalam memperlancar pengeluaran kotoran dan membersihkan saluran pencernaan, mengatasi mual dan kembung.

  1. Menurunkan berat badan  

Kelebihan berat badan atau obesitas  dapat menimbulkan berbagai komplikasi penyakit seperti jantung, hipertensi, diabetes, dan sebagainya. Manfaat teh daun jati Cina terhadap penderita obesitas adalah dapat membantu untuk menurunkan berat badan. Teh daun jati Cina  dapat membantu mengatasi konstipasi yang biasanya terjadi saat melakukan diet rendah serat. 

Selain itu, teh daun jati Cina yang tergolong minuman herbal rendah kalori akan membantu menambah asupan cairan sehingga akan membuat rasa kenyang lebih lama yang bermanfaat dalam mengurangi keseringan makan ataupun ngemil.

Sisa-sisa makanan yang mengendap di dalam usus besar dapat menjadi racun Minum seduhan teh daun jati Cina dapat mengeluarkannya. Hal itu akan membantu meningkatnya penyerapan nutrisi dan menjaga metabolisme yang optimal. Selanjutnya, akan menurunkan kelebihan berat badan Anda.

  1. Mengobati wasir

Wasir atau ambeien adalah gangguan pada bagian anus yang mengakibatkan nyeri sakit pada saat BAB. Manfaat teh daun jati Cina dalam mengobati wasir sudah terbukti ampuh dalam mengobati wasir dan luka pada bagian anus. Teh herbal daun sena ini dapat membantu mengurangi pembengkakan dan mempercepat penyembuhan wasir.  Selain itu, teh daun jati Cina juga mampu melembutkan tekstur feses sehingga mempermudah BAB. 

Manfaat teh daun jati Cina dalam perawatan kulit 

Terdapat dua manfaat teh daun jati Cina yang berkaitan dengan perawatan atau kesehatan kulit. Yakni: 

  1. Merawat kondisi kulit

Teh daun jati Cina memiliki kandungan minyak esensial, resin dan tanin yang bermanfaat untuk menghilangkan peradangan pada kulit. Yakni peradangan berupa kadas, kurap, serta luka terbuka dan luka bakar.

  1. Mengobati infeksi kulit dan jerawat

Selain itu, manfaat lainnya dari teh daun jati Cina didapat dari kandungan aseton dan etanol yang bersifat antibakteri untuk membasmi mikroorganisme penyebab infeksi kulit seperti eksim dan jerawat. Teh daun jati Cina dapat membantu mengurangi produksi sebum penyebab jerawat. Sebum ini biasanya menutup pori-pori dan menyebabkan jerawat. Manfaat teh daun jati Cina juga untuk meningkatkan regenerasi sel kulit dan produksi kolagen.

Baca Juga: Bukan Mitos, Ini Manfaat Air Kelapa untuk Ibu Hamil

Manfaat teh daun jati Cina terhadap kesehatan saluran pernapasan

Selanjutnya manfaat teh daun jati Cina adalah untuk membantu menjaga fungsi paru-paru. Selain itu juga bermanfaat untuk mengobati asma dan penyakit pernapasan lainnya. Teh daun jati Cina dapat mengurangi peradangan pada paru-paru sehingga memperlancar pernapasan. Senna juga efektif untuk membatasi aktivitas virus yang mengakibatkan infeksi pada saluran pernapasan dan mencegah pembentukan lendir pada alveolus di dalam paru-paru.

Kesehatan saluran pernafasan dan mulut salah satunya ditandai dengan kesegaran nafas Anda. Saat nafas berbau, atau Anda mengidap bau mulut, secangkir teh daun jati Cina dapat digunakan sebagai obat untuk kumur untuk menghilangkan bau mulut secara alami.

Manfaat teh daun jati Cina terhadap daya tahan tubuh 

Manfaat teh daun jati Cina terhadap daya tahan tubuh adalah dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh kita dengan meningkatkan sel darah putih yang dapat memerangi patogen penyebab timbulnya penyakit. Dengan sistem kekebalan tubuh atau imunitas yang kuat maka Anda dapat kuat dalam menghadapi berbagai virus, bakteri, dan kuman yang membawa penyakit. 

Selain itu juga dalam mencegah perkembangan bakteri, teh daun jati Cina juga dapat digunakan karena memiliki sifat antibakteri yang memperlambat berkembang biaknya bakteri. Saat mengalami infeksi bakteri yang melemahkan sistem kekebalan tubuh, teh daun jati Cina  bermanfaat dalam membantu menangani infeksi bakteri. 

Efek samping  teh daun jati Cina

Dalam setiap pengobatan tentu saja terdapat efek samping. Beberapa efek samping yang bisa terjadi pada kondisi tertentu adalah kram perut, perut yang terasa tidak nyaman, diare, mual, atau muntah.  Hentikan penggunaan teh daun jati Cina apabila efek sampingnya semakin parah. 

Interaksi teh daun jati Cina dengan obat  lain yang perlu dihindari adalah jika digunakan bersama obat hormonal yang mengandung estrogen, termasuk pil KB. Penggunaan yang bersamaan dapat menurunkan efektivitas estrogen. 

Baca Juga: Manfaat Masker Teh Hijau, Perhatikan Jenis Kulit

Selain itu, jika daun senna bersama pencahar lain, akar manis (licorice), atau tanaman ekor kuda, juga bisa meningkatkan risiko rendahnya kadar kalium di dalam tubuh.

Sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum Anda mengonsumsi ramuan teh daun jati Cina. Anda bisa lakukan konsultasi jarak jauh melalui fitur chat dan video call di aplikasi OkeKlinik. Aplikasi telemedicine OkeKlinik dapat diunduh dari Play Store. 

 
Hubungi Kami
Teras Mahakam (sebelah hotel Gran Mahakam)
Jl. Mahakam No.8, RT.1/RW.7, Kramat Pela,
Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan,
Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12130
0217392285
business.support@okeklinik.com
help@okeklinik.com